Aktivitas Pembelajaran di SMK NU Mekanika Berubah Selama Ramadhan


Usai mengadakan Masa Orientasi Siswa, para siswa baru dan lama SMK NU Mekanika Buntet Pesantren sudah mulai aktif belajar terhitung sejak hari Sabtu, 14 Juli 2012. Namun, menjelang Bulan Ramadhan para siswa diliburkan selama 4 (empat) hari sejak tanggal 21 hingga 24 Juli 2012. Mulai hari Rabu yang akan datang (25/7), aktivitas belajar mengajar akan kembali dilaksanakan. Tidak seperti pada hari-hari biasanya, akan terdapat perubahan aktivitas pembelajaran di lingkungan SMK NU Mekanika Buntet Pesantren selama Bulan Ramadhan ini. 

Beberapa perubahan aktivitas pembelajaran ini antara lain pada jadwal waktu mulai pelajaran dan waktu pulang sekolah. Selama Bulan Ramadhan, siswa hanya akan menghabiskan beberapa jam saja di sekolah. Kegiatan pembelajaran di SMK NU Mekanika selama Bulan Ramadhan akan dimulai pada pukul 07.30 WIB. Selanjutnya kegiatan belajar mengajar ini dijadwalkan berakhir pada pukul 12.00 WIB. Untuk menyiasati perubahan waktu masuk dan waktu pulang ini, alokasi waktu jam pelajaran juga dikurangi.

Sebagai kegiatan tambahan selama Bulan Ramadhan, para siswa SMK NU Mekanika yang tinggal di asrama-asrama yang banyak tersebar di Buntet Pesantren juga menghabiskan waktu mereka untuk mengaji kitab-kitab kuning. Kitab kuning adalah istilah yang dipakai untuk merujuk pada kitab yang dikarang oleh ulama-ulama besar Islam seperti Imam Ghozali. Kegiatan pengajian selama Bulan Ramadhan ini lebih dikenal dengan istilah ngaji pasaran.

Malam Api Unggun Warnai MOS SMK NU Mekanika


Buntet Pesantren (12/7). Malam api unggun mewarnai kegiatan masa orientasi siswa (MOS) SMK NU Mekanika Buntet Pesantren pada Rabu malam Kamis (11/7). Kegiatan malam hari ini diadakan khusus untuk siswa putra pada hari kedua MOS. Sedangkan untuk siswi putri, diijinkan pulang pada pukul 16.00 WIB.

Pada malam tersebut, siswa dikumpulkan di lapangan sekolah untuk mengadakan upacara api unggun. Api unggun ini dinyalakan secara simbolis oleh pembina upacara untuk kemudian diestafetkan kepada 5 petugas penyala api unggun sambil membacakan 5 sila pancasila. Tidak hanya penyalaan api unggun, malam tersebut juga diwarnai dengan penyalaan kembang api berwarna-warni. Setelah  upacara selesai, acara dilanjutkan dengan penampilan kreasi panitia berupa drama berbahasa Inggris berjudul 'A Bad Day'. Drama berbahasa Inggris ini ditampilkan oleh para siswa anggota English club berdurasi sekitar 20 menit. Usai penampilan dari panitia, para siswa baru menampilkan kreasi masing-masing kelompok.

Usai mengikuti kegiatan tersebut, para siswa baru diizinkan untuk beristirahat untuk mempersiapkan diri mengikuti kegiatan selanjutnya di pagi hari.

Ta'aruf SMK NU Mekanika Berakhir Besok


Masa ta'aruf atau yang lebih dikenal dengan masa orientasi siswa (MOS) SMK NU Mekanika Buntet Pesantren dijadwalkan berakhir besok, Kamis, 12 Juli 2012. Kegiatan MOS ini dilakukan sejak Selasa, 10 Juli 2012 hingga Kamis, 12 Juli 2012. Selama kegiatan ini, siswa/siswi baru SMK NU Mekanika Buntet Pesantren dikenalkan dengan lingkungan sekolah dan segala yang berhubungan dengan kesiswaan.

Masa ta'aruf ini dibuka secara resmi oleh K.H. Wawan Arwani pada Selasa, 10 Juli 2012. Pada pembukaan tersebut, beliau bersama para kepala madrasah dari tiap sekolah secara simbolis menyematkan tanda peserta pada perwakilan peserta MOS dari tiap sekolah. Sebagai perwakilan dari SMK NU Mekanika yaitu saudara Faisal Fahruroji yang berasal dari Tambun, Bekasi sebagai peraih nilai tertinggi pada tes masuk SMK NU Mekanika Buntet Pesantren. Pembukaan acara MOS tersebut juga diwarnai dengan pelepasan burung merpati oleh perwakilan Yayasan Lembaga Pendidikan Islam (YLPI) dan sekolah di lingkungan YLPI Buntet Pesantren.

Kegiatan yang mengagendakan berbagai kegiatan keorganisasian dan pengenalan sekolah dan pesantren ini dilakukan bersama dengan MANU Putra Buntet Pesantren di bawah koordinasi OSIS MANU Putra dan SMK NU Mekanika. Tidak hanya panitia MOS dari OSIS, beberapa alumni juga turut hadir dalam membimbing.

Pada hari kedua menjelang hari terakhir MOS, khusus siswa putra diadakan acara pada malam hari di sekolah. Kegiatan ini diwarnai dengan acara api unggun dan penampilan kreasi dari panitia dan siswa baru. Esok hari, sebagai acara terakhir akan diadakan ziarah ke makam sesepuh Buntet Pesantren di Pemakaman Gajah Ngambung. Kemudian akan dilanjutkan dengan melakukan kunjungan (sowan) kepada sesepuh Buntet Pesantren.


Selesai Adakan Tes Masuk, SMK NU Mekanika Buka Pendaftaran Gelombang II


Buntet Pesantren (6/7). Usai mengadakan tes masuk penerimaan siswa baru pada Kamis kemarin (5/7), SMK NU Mekanika Buntet Pesantren kembali membuka pendaftaran calon siswa baru untuk gelombang II. Pada tes masuk calon siswa baru SMK NU Mekanika Buntet Pesantren yang diadakan kemarin, dari 70 calon siswa baru yang terdaftar, terdapat 57 calon siswa baru yang hadir untuk mengikuti tes masuk. 

Dalam tes masuk ini, materi yang diujikan meliputi pengetahuan umum, pengetahuan agama Islam, dan pengetahuan bahasa (bahasa Inggris dan Indonesia). Soal ujian yang berjumlah 63 butir soal ini disajikan dalam bentuk pilihan ganda. Pada tahap selanjutnya, siswa diberikan pertanyaan-pertanyaan wawancara seputar keadaan diri masing-masing dan menjawabnya secara tertulis. Pertanyaan-pertanyaan yang diajukan dalam sesi ini berkisar tentang identitas diri, keadaan keluarga, motivasi, minat dan kemampuan serta prestasi siswa baik dalam bidang akademik, olahraga maupun kesenian.

Usai mengikuti tes masuk, para calon siswa ini diharuskan untuk datang kembali ke sekolah untuk melihat pengumuman hasil tes yang akan dilakukan besok, Sabtu, 7 Juli 2012. Selanjutnya, mereka dijadwalkan untuk melakukan pendaftaran ulang pada tanggal 7 - 12 Juli 2012 dan mengikuti ta'aruf/MOS pada tanggal 10 - 12 Juli 2012.

Sementara itu, untuk memberi kesempatan pada calon siswa baru yang lain untuk mendaftar, maka SMK NU Mekanika Buntet Pesantren kembali membuka pendaftaran calon siswa baru terhitung sejak Sabtu, 7 Juli 2012 hingga Rabu, 11 Juli 2012.

SMK NU Mekanika Besok Adakan Tes Masuk


Buntet Pesantren (4/7). Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) SMK NU Mekanika Buntet Pesantren akan ditutup secara resmi pada hari ini, Rabu (4/7). Pendaftaran ini ditutup setelah melewati lebih kurang satu bulan setengah periode pendaftaran yang berlangsung sejak 27 Mei 2012 hingga 4 Juli 2012.

Animo masyarakat terhadap kehadiran SMK NU Mekanika di Buntet Pesantren cukup besar. Hal ini terlihat dari banyaknya calon siswa yang mendaftar ke SMK NU Mekanika baik secara pribadi, kolektif maupun diwakilkan oleh orangtua/wali. Para calon siswa baru ini tidak hanya berasal dari kota/kabupaten Cirebon saja, tetapi juga dari berbagai kota lainnya seperti Jakarta, Kuningan, Indramayu, dan lain-lain.

Hingga berita ini diturunkan, sudah terdaftar 63 calon siswa baru SMK NU Mekanika Buntet Pesantren. Sesuai dengan kompetensi keahlian (jurusan) yang terdapat di SMK NU Mekanika Buntet Pesantren, para calon siswa ini terbagi ke dalam dua jurusan, yaitu Jurusan Teknik Otomotif Kendaraan Ringan dan Jurusan Multimedia. Penjurusan ini didasarkan pada minat para calon siswa ketika mendaftar di SMK NU Mekanika Buntet Pesantren.

Sesuai prosedur penerimaan siswa baru, para calon siswa baru ini selanjutnya harus mengikuti seleksi masuk di SMK NU Mekanika Buntet Pesantren besok, Kamis, 5 Juli 2012. Materi yang diujikan untuk seleksi masuk ini berkisar tentang pengetahuan umum, pengetahuan agama dan tes psikologi. Hasil seleksi ini kemudian akan diumumkan pada hari Sabtu, 7 Juli 2012 bersamaan dengan daftar ulang.

Sebagai tindak lanjut, berikutnya para siswa akan mengikuti Masa Orientasi Siswa (MOS) atau yang lebih dikenal di lingkungan pesantren dengan istilah ta'aruf. Kegiatan ini sendiri akan dilaksanakan pada Selasa, 10 Juli 2012 sampai Kamis, 12 Juli 2012. Selama tiga hari masa ta'aruf tersebut, siswa akan dikenalkan dengan lingkungan sekolah, pembelajaran, dan kegiatan ekstrakurikuler yang terdapat di SMK NU Mekanika Buntet Pesantren. (MR)